Mobil murah tentu menjadi incaran banyak orang, makanya sekarang banyak mobil keluaran terbaru dengan harga yang murah. Tetapi jika dibandingkan dengan mobil bekas, tentunya sebagian orang jelas memilih mobil bekas. Hal ini karena dengan harga yang sama bisa mendapatkan mobil dengan spesifikasi dan juga tipe yang lebih bagus. Jadi wajar saja jika sampai sekarang masih banyak permintaan terhadap mobil bekas. Tapi ada banyak hal yang mesti diperhatkan saat beli mobil bekas karena harus benar dalam melakukan pengecekan. Jangan sampai nantinya rugi karena kondisi mobil tidak sesuai harganya. Namun semua itu tidak jadi masalah karena sekarang ada lelang mobil online yang bisa menguntungkan untuk penjual serta juga untuk pembeli.

 

Dalam sistem lelang, pembeli tidak perlu khawatir karena mobil dari penjual akan dicek terlebih dahulu oleh balang lelai. Setelah dicek, petugas pengecekan akan melaporkan hasil inspeksi dengan detail dan memberikan kesimpulan dalam bentuk Grade. Semakin tinggi grade berarti secara keseluruhan kondisi mobil masih bagus. Sedangkan jika grade rendah, maka bisa dikatakan kondisi kendaraan kurang bagus. Sehingga pembeli bisa mempertimbangkan banyak hal termasuk grade dari unit yang dilelang. Jadi ada banyak manfaat jika mengikuti lelang online, tertarik? Jika iya maka berikut ini adalah penjelasan dari tahapan pada lelang mobil online.

lelang mobil

 

 

Dimulai dengan registrasi

 

Jika ingin bergabung menjadi peserta tentunya harus dimulai dengan pendaftaran atau registrasi. Proses pendaftaran bisa melalui tempat yang tersedia misalkan website atau aplikasi resmi. Tentunya data diri wajib diisi dengan lengkap ditambah juga tentang informasi kendaraan yang berencana untuk dilelang.

 

Setor dana jaminan

 

Semua sistem lelang mengharuskan peserta untuk menyetor sejumlah dana yang berfungsi sebagai jaminan untuk ikut serta dalam pelelangan. Cara membayar setoran dana ini bisa melalui beragam jenis pembayaran seperti virtual account dan yang lainnya.

 

Ajukan penawaran terbaik

 

Setelah selesai menyetor dana, maka selanjutnya untuk mengikuti lelang online. Sama halnya dengan lelang offline, maka setiap peserta bisa mengajukan tawaran yang nantinya akan muncul pada website serta aplikasi. Setiap orang juga berhak untuk mengajukan tawaran berkali-kali sesuai dengan kelipatan yang ditentukan

 

Bayar pelunasan segera jika menang

 

Jika sukses menjadi pemenang lelang dari kendaraan tertentu, maka pemenang diharuskan segera melunasi setiap pembayaran yang menjadi kewajibannya. Pembayarannya juga cukup mudah, bisa menggunakan virtual account dan metode lainnya.

 

Keempat tahapan di atas membuat berlaku untuk semua balai lelang termasuk IBID yang selalu menghasilkan program-program berkualitas terkait lelang seperti program titip lelang. Program ini terbukti mampu membantu setiap penjual untuk menjual kendaraannya dengan harga yang sesuai dan kompetitif. Program ini juga membantu pembeli memperoleh kendaraan sesuai dengan harga sebenarnya. Jadi program titip lelang ini bisa bermanfaat untuk semua pihak, ikuti titip lelang sekarang juga.