Dua pemain muda potensial milik tim Persija Jakarta, Salman Alfarid dan Braif Fatari tengah berbahagia karena baru saja diumumkan lulus dari Sekolah Menengah Atas (SMA). Adanya kepastian kelulusan dua pemain muda tim Macan Kemayoran itu diketahui secara online pada Sabtu (2/5/2020) kemarin. Salman Alfarid tercatat sebagai siswa di SMA Diklat Ragunan, Jakarta. Sedangkan, Braif Fatari bersekolah di salah satu SMA di Jayapura.
Kedua pemain tersebut mengaku bersyukur dan bahagia bisa menyelesaikan pendidikannya di tingkat Sekolah Menengah Atas. Menurut Salman, setelah lulus SMA ini sudah mempunyai rencana untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang perkuliahan. Pemain asal Jakarta itu tetap memprioritaskan pendidikan, meskipun profesi utamanya saat ini sebagai pesepakbola profesional.
“Alhamdulillah saya sudah dinyatakan lulus dari SMA. Setelah ini tentunya juga saya memiliki keinginan melanjutkan ke jenjang kuliah. Ini bisa jadi bekal untuk masa depan saya nantinya mengingat saya tidak selamanya di dunia sepakbola juga,” kata Salman dalam pernyataan resminya, Selasa (5/5/2020). Menurut rencana, pemain yang sering ditempatkan di bek sayap kiri itu ingin meneruskan pendidikan ke perguruan tinggi jurusan keolahragaan. Pendidikan tetap menjadi prioritas Salman Alfarid untuk menjadi bekal ketika sudah tidak berkarier di dunia si kulit bundar.
“Rencananya mau ambil jurusan keolahragaan. Saya ambil kuliah juga untuk menyeimbangkan kegiatan lain selain sepakbola. Akan tetapi saat ini sepakbola tetap jadi prioritas saya sambil kuliah,” tandasnya. Sama dengan Salman, Braif Fatari turut memendam hasrat melanjutkan pendidikannya ke jenjang perkuliahan. “Iya Puji Tuhan saya lulus sekolah. Kini saya bisa fokus di sepakbola mengingat ketika saya sekolah fokus saya terbagi. Apalagi saat latihan pikiran saya selalu sekolah. Sekarang senang saya sudah lulus. Rencananya saya juga mau melanjutkan kuliah,” tutup Braif Fatari.